Rabu, 26 November 2008

Kekuatan-kekuatan Untuk mengembangkan Potensi Diri

Betapa kita sering merasa bahwa kita tidak punya potensi, hanya karena kita merasa tak seberuntung teman, tetangga atau saudara kita yang sepertinya punya banyak potensi yang mengantarkan mereka meraih kesuksesan.
Benarkah kita tidak punya potensi?
Tentu saja tidak benar, karena Allah SWT memberikan karunia berupa keistimewaan-keistimewaan (potensi) kepada semua orang tanpa kecuali sebagai modal kita untuk mengarungi kehidupan di dunia ini dengan sukses. Hanya memang sebagian orang tidak menyadari dengan potensi yang mereka miliki,
Apakah anda termasuk orang yang belum menyadari atau belum menemukan potensi diri anda? Atau mungkin anda telah mengetahui potensi anda tapi merasa belum optimal dalam pengembangannya? Kalau begitu berikut ini saya coba sajikan untuk anda kekuatan-kekuatan yang mudah-mudahan dapat membantu anda dalam mengoptimalkan pengembangan potensi diri anda:
1. Kekuatan Keyakinan
Dasar dari setiap sesuatu yang kita lakukan adalah keyakinan, mengapa keyakinan menjadi dasar (fondasi)? Karena keyakinan bisa membuat kita bertindak. Bila kita merasa yakin mampu melakukan sesuatu maka kita akan melakukannya dengan sepenuh hati, sebaliknya jika kita tidak yakin maka kita akan melakukan dengan setengah hati. Dan akibatnya sesuatu yang dilakukan setengah hati, hasilnya pun akan tidak maksimal, atau bahkan seringnya sesuatu yang diawali dengan keraguan (ketidak yakinan) akan berakhir dengan kegagalan.
Joe Girard, penjual nomor satu di dunia (namanya pernah tercatat dalam Guinness Book of World Records) sebagai penjual terbesar di dunia, dalam bukunya How To Sell Yourself mengatakan “kemampuan menjual sebenarnya merupakan suatu proses keyakinan , yang kemudian membuat orang bergerak untuk melakukan kesepakatan jual beli.
Namun ada yang perlu diingat dari keyakinan itu adalah hindari keyakinan yang asal tanpa mengindahkan akal sehat dan kebijaksanaan.
Cerita di bawah ini mungkin bisa dijadikan pelajaran untuk tidak dilakukan: “beberapa tahun yang lalu, usai mengikuti seminar motivasi, Bermodalkan semangat yang dipompakan motivator, saya memutuskan untuk mempunyai penghasilan 1 M dalam jangka waktu 3 bulan. Padahal ketika itu saya baru memulai usaha jahit kecil-kecilan.” Hm…hm anda tidak salah baca…..3 bulan 1 Milyar……luar biasa ya….?
Itulah yang dinamakan keyakinan ngawur (asal), yaitu yakin yang berlebihan (overconfident) tidak pakai ukuran.
2. Kekuatan Semangat (antusiasme)
Semangat adalah dorongan kuat untuk bertindak yang berasal dari dalam diri kita dan Termasuk dalam bagian semangat itu sendiri adalah konsistensi dan kegigihan
Kekuatan semangat inilah yang membuat orang tetap mencoba terus walau dihadang kegagalan-kegagalan. Maka tak heran jika kita mengenal peribahasa dari orang-orang yang penuh semangat: “Tidak ada kegagalan, yang ada adalah hasil yang belum seperti yang kita inginkan”. “tidak penting berapa kali anda jatuh, yang penting adalah berapa kali anda bangkit setelah jatuh”
Kekuatan semangat itu juga yang mendorong Silvester stalone untuk tetap menawarkan skenario film Rockynya walaupun ditolak ribuan kali oleh produser-produser film ketika itu. Kekuatan semangat juga yang menjadikan Kolonel Sanders-kakek tua dan pensiunan- itu tetap konsisten menawarkan resep ayam gorengnya, walaupun ribuan kali ditolak. Dan jadilah KFC yang kita kenal sekarang ini.
3. Kekuatan Fokus
Fokus berarti kita hanya melakukan hal-hal yang berkaitan dengan tujuan kita saja. Pikiran kita menjadi sangat tajam dan terpusat. Kekuatan fokus ini pulalah yang menjadikan kita tidak akan membiarkan berbagai cobaan membuat pikiran atau kegiatan kita menyimpang dari tujuan semula. Sehingga kita akan sangat detil dan mampu melihat banyak sekali peluang.
4. Kekuatan DOA
Kekuatan doa inilah yang akan menetralkan suasana hati manakala target yang kita tetapkan belum tercapai. Sehingga kita terhindar dari stress dan putus asa dalam memperjuangkan kembali mimpi-mimpi kita. Kekuatan doa merupakan kekuatan yang menyejukkan karena bersumber langsung dari yang Maha Kuasa ALLAH SWT. Kembalikan kepada NYA semua usaha yang sudah kita lakukan (usaha yang terbaik tentunya). TIADA DAYA DAN UPAYA MELAINKAN KEKUATAN DARI ALLAH……..
salam THE BEST
mbak NIEK

0 comments: